December 2018 - Blog by Tami Oktari

December 28, 2018

Produk Skincare Favorit Selama Tahun 2018

December 28, 2018 12
Produk Skincare Favorit Selama Tahun 2018

Assalamu'alaikum. Welcome back to my beauty talk,

Kali ini aku mau kasih bocoran mengenai produk skincare apa aja yang menjadi favorit aku selama tahun 2018 ini. Bagi yang belum tau, jenis kulit aku adalah berminyak dengan beberapa masalah kulit seperti berjerawat (acne prone), komedo dan pori-pori besar. Beberapa produk ada yang aku beli sendiri dan ada yang merupakan produk sponsor. Tapi review tetap berdasarkan pengalaman aku pribadi ya, review jujur gaes percayalah hehe.


Produk-produk yang bakal aku bahas ini adalah skincare yang lagi sering banget aku pakai akhir-akhir ini yang emang beneran ngefek dan menujukkan hasil yang cukup signifikan di wajah aku.


CIRACLE RED SPOT PINK POWDER
Iya, tau kok baru coba produk ini selama beberapa minggu. Aku bisa bilang produk ini menjadi favorit aku karena klaimnya sesuai dengan hasilnya. Cukup cepat mengeringkan dan mengempeskan jerawat. Jerawat aku yang berminggu-minggu meradang jadi sembuh karena produk ini. Gimana enggak makin cinta nih hehe. Review lengkapnya bisa cek disini ya~♡


FANBO ACNE SOLUTION ACNE GEL
Jadi awalnya sempat underestimate ama produknya. Tapi percayalah gaes, produk ini worth it banget untuk dicoba. Ampuh beneran dong untuk ngempesin jerawat. Kemaren ada 3-4 jerawat meradang di bagian rahang trus aku olesin deh pakai produk ini. Eh ternyata amouh dong stelah 3 hari langsung kempes.


LACOCO WATERMELON GLOW MASK
Awalnya agak ragu mau coba produk ini karena 'keliatannya' lebih cocok untuk kulit kering. Tapi stelah rutin pakai produk ini, bekas jerawat dan jerawat pun berkurang. Terharu!! Cuma harganya emang agak pricey menurutku, jadi auto hemat pakai produknya. Review lengkapnya udah juga lho disini, ada before-after pemakaiannya juga nih.




BIORE PORE PACK
Penyelamat hidupku untuk ngangkat komedo. Udah coba semua variannya bahkan yang khusus untuk cowok pun, semuanya bagus. Beneran ngangkat komedo nih, cuma ya emang enggak sesempurna itu untuk angkat komedo. Masih ada yang mendem di pori-pori. Cuma ya sesuailah dengan harganya. Pernah liat tips gitu kalau bisa pakai baking soda dulu baru dipakaikan pore pack biar komedonya lebih banyak keangkat. Tapi aku belum sempat untuk coba tips tersebut.


ALTHEA PETAL VELVET SUNAWAY
Sunscreen pertama dari brand asal Korea yang aku sukai. Enggak berasa greasy dan lengket di wajah aku. Aromanya rosenya berasa agak strong sih, cuma enggak terlalu ganggu kok.

Blog Beautygoers

Jadi itu adalah produk skincare yang aku suka dan tentu aja sering aku pakai akhir-akhir ini. Kalian juga bisa cek produk apa aja sih yang disukai ama Ika selama tahun 2018 ini. Jangan lupa cek videonya ya gaes~

Sekian dulu Beauty Talk bareng aku. Jangan lupa cek postingan lainnya ya dan sampai jumpa di postingan selanjutnya~

Bye :*



Produk Makeup Favorit Selama Tahun 2018

December 28, 2018 23
Produk Makeup Favorit Selama Tahun 2018

Assalamu'alaikum. Hi beauties,

Udah di penghujung tahun nih dan insyaallah kita bakalan ketemu dengan 2019 untuk membuka lembaran baru. Sebelum menyambut 2019, aku mau kasih bocoran dulu nih ke kalian mengenai produk apa aja yang udah mencuri hati aku di tahun 2018 ini. Tenang gaes, semuanya produk drugstore kok. Soalnya aku termasuk orang yang bakalan mikir 1000 kali untuk beli makeup high-end, enggak punya pohon duit sih di rumah wkwk.


Semua produk makeup favorit aku ini emang sering banget aku pakai bahkan untuk makeup daily sekalipun. Karena hasilnya benar-benar bagus dan cukup tahan seharian tanpa berasa cakey.


CATRICE HD LIQUID FOUNDATION
Shade: 040 Warm Beige
Jadi ini foundation pertama yang hasilnya tetap bagus di wajah aku meski enggak aku mix dengan foundie lainnya. Sebenarnya untuk persoalan shade, aku udah pilih shade tergelap dan masih terang di kulit aku. Tapi shadenya enggak begitu jomplang kok, masih dalam batas wajar dan bisa dibantu set menggunakan bedak dengan warna gelap. Dipakai seharian dan udah dibawa wudhu berkali-kalipun hasilnya masih bagus. Takjub!! Aku belum sempat bikin revoew lengkapnya nih huhu. Insyaallah segera menyusul ya gaes~♡


RIVERA BOLD INTENSE EYEBROW MATIC
Shade: Brown
Biasanya aku lebih sering pakai pensil alisnya Fanbo tapi semenjak mengenal produk ini tuh aku jadi berpindah haluan wkwk. Jadi produk alisnya Rivera ini jenis matic ya, produknya tinggak diputar aja dan enggak perlu di putar. Udah ada spoolienya pula. Aku punya yang shade brown dan warnanya bagus, cocok di skintone aku. Review lengkapnya juga udah ada lho, bisa cek disini.


PAC SATIN LIPCREAM
Shade: Misty Chocolate & Silky Cherry
Favorit aku banget nih dan aku lagi addicted banget pakai produk ini selama beberapa minggu ini. Hasilnya smooth dan gampang dibaurin. Coveragenya juga cukup bagus. Enggak bikin kering di bibir. Cuma ya karena hasilnya satin bukan matte, jadi enggak begitu longlasting dan enggak transferproof juga. Tapi enggak masalah sih, bisa di touch up gaes. Review lengkapnya bisa cek disini yah~



MAYBELLINE THE POWDER MATTE
Shade: Touch of Nude
Cuma Maybelline nih yang bikin aku bela-belain beli lipstick. Soalnya aku jarang banget beli lipstick, lebih milih lipcream. Dari dulu aku selalu rajin beli produl lipsticknya Maybelline, semua serinya punya deh walaupun cuma punya 1-2 shades aja. Tapi semenjak banyak lipcream bermunculan, jadi males gitu beli lipstick. Pas liat review dari teman sesama blogger yang terlalu banyak muji produk ini, aku jadi beli karena kebetulan juga lagi diskon. Dan ternyata, ini tuh BAGUS BANGET!! Mon maap nih ya, enggak bermaksud lebay. Hasilnya smooth, powdery tapi enggak bikin bibir kering sama sekali. Hasilnya tentu aja matte ya. Shade yang aku pilih adalah Touch of Nude dan ini adalah warna nude yang pas untuk skintone aku.


WARDAH BLUSH ON SERI A
Dulu aku jarang banget pakai blush on karena keseringan breakout dan enggak mungkin pakai blush on karena malah bikin tekstur wajah makin keliatan. Sekarang kondisi mulai membaik dan hampir tiap hari aku pakai blush on. Aku pakai yang ala-ala blush on demam gitu lho. Warna yang aku punya ini punya warna pink mauve yang natural. Hasilnya enggak begitu ngejreng kok, masih cocok dipakai untuk daily.


BEAUTY CREATIONS IRRESISTIBLE
Palette eyeshadow yang paling sering aku pakai akhir-akhir ini. Dalam 1 palette bisa dipakai untuk buat natural look ataupun peach/soft pink look. Agak powdery sih tapi enggak masalah. Pigmentasinya juga cukup bagus, harga terjangkau. Kalian bisa lihat sendiri betapa seringnya aku pakai palette eyeshadow ini dari bentuknya hehe. Udah agak kotor ya palettenya hmm

Blog Beautygoers

Jadi itu dia beberapa produk makeup yang jadi favorit aku selama tahun 2018 ini. Bukan berarti produk lainnya jelek ya, cuma produk-produk ini yang emang bikin aku addicted dan bisa pakai hampir setiap hari saking suka pakainya.

Kalian juga bisa cek produk apa aja yang jadi favoritnya Ika selama 2018 kemaren. Jangan lupa mampir ta, manatau ada yang cocok di kalian lho

Sekian dulu Beauty Talk bareng aku. Jangan lupa mampir ke postingan lainnya yah dan sampai jumpa di review selanjutnya~

Bye :*


December 25, 2018

[UNBOXING TIME] Dijajanin Althea Korea??

December 25, 2018 66
[UNBOXING TIME] Dijajanin Althea Korea??

Assalamu'alaikum. Hi beauties,

Alhamdulillah bulan lalu tuh aku dapat rezeki lagi dari Althea. Yeay!! Kemarin itu aku dapat point di Althea yang bisa aku gunakan untuk belanja produk-produk kosmetik yang dijual di Althea. Happy banget aku tuh!! Saking happynya, aku jadi bingung mau beli produk apa padahal banyak banget lho wistlistku. Akhirnya aku sampai minta rekomendasi dari teman-teman blogger lainnya. Setelah keluar masukin barang ke cart, akhirnya terpilihlah produk-produk kece ini.


Sepeti biasa, Althea selalu menggunakan packaging serba pink disetiap paketan yang dikirim. Gemes banget sih, sampai enggak tega mau buang boxnya nih. Mulai dari plastik pembungkus yang ada logo Altheanya, box serta kertas dibagian dalam boxnya semuanya serba pink. Box nya kokoh dan untuk beberapa produk dibungkus menggunakan bubble wrap. Alhamdulillah produk sampai dengan aman di Indonesia tanpa ada kerusakan sedikitpun.


Produk pertama yang aku masukin cart setelah minta rekomendasi dari teman blogger lainnya. Apalagi karena liat warna maskernya biru gini jadi makin tertarik untuk coba. Sebelumnya juga pernah sih liat review dari blogger lainnya cuma lupa deh reviewnya gimana. Aku udah coba sekitar 2-3 kali pemakaian deh sepertinya. Berasa adem di wajah karena ada sensasi coolingnya.


Sejujurnya, aku mau pilih clay masknya Laneige tapi tiba-tiba ngeliat produk ini. Dulu pernah liat reviewnya vlogger Korea dan dia bilang bagus, jadilah akhirnya aku pilih maskernya Skin & Lab aja. Pas liat review lainnya di Althea juga pada bagus-bagus kok. Aku udh coba sekitar 2 kali pemakaian dan enak banget pas dipakai. Aku kira warnanya bakal hitam giu karena biasanya clay itu warnanya cenderung gelap ya. Tapi yang clay mask ini warnanya biru muda.



Sebenarnya aku bukan pengguna cleansing tissue untuk bersihin wajah sih. Lebih enakan pakai micellar water. Kenapa beli ini? Untuk cukupin point aja beb ku haha Jadi untuk 4 produk terakhir ini tuh belinya cuma untuk cukupin point aja. Sengaja milih yang harganya murah biar bisa dapet banyak wkwk. Lumayan kan bisa coba banyak jenis produk. Aku milih cleansing tissuenya Innisfree ya karena brand ini cukup hits juga kan.


Masker yang udah jadi wishlist aku dari jaman bahelak *elah, lebay*. Sayangnya di Althea ini enggak begitu banyak nyedian varuan dari maskernya Mediheal ini. Jadi aku pilih aja varian yang kira-kira cocok di kulit sensitif dan acne prone ini.


THE SAEM WATER CANDY TINT
Harga: Rp. 56.000
Sering liat di e-commerce produk liptint ini karena packagingnya yang unik berbentuk permen. Tadinya aku kira ukurannya imut dan kecil banget. Eh taunya lumayan gendut juga nih hehe. Produk Korea emang selalu mencuri perhatian aku nih karena packagingnya super niat. Aku pilih shade Cherry karena aku lebih senang warna bold kalau untuk liptint. Warna merahnya cakep dan cukup pigmented.



Sering banget liat concealer ini di review positif ama bvlogger lainnya. Cuma karena aku bukan pengguna setia concealer jadinya aku selalu skip untuk beli produk ini. Eh pas tau di Althea jual, yaudah aku beli aja sekaligus manfaatin point yang udah dikasih.


MISSHA MAKE UP STARTER 
Kalau yang ini bonus ya. Aku malah baru tau kalau Missha ternyata ada makeup starternya juga. Ada 3 macam produk dalam 1 sachet ini tapi aku enggak tau nama dan fungsinya apa. Soalnya pakai tulisan hangul haha enggak ngerti aku wey 🤣


Jadi itu dia hasil belanja aku yang sebenarnya dijajanin ama Althea sih soalnya aku dapat point yang merupakan bagian dari welcome gift ketika diterima menjadi Althea Angels nya. Kalau kalian tertarik untuk menjadi Althea Angels, bisa langsung cek linknya di instagramnya mereka ya. Selamat mencoba!!~♡

Sekian dulu sesi Unboxing Time bareng aku. Tolong kasih saran dong produk korea apa aja yang wajib aku coba, etapi khusus produk yang dijual di Althea aja yah hehe, thankyou. Dan sampai jumpa di postingan selanjutnya ya~

Bye :*



December 22, 2018

[REVIEW] Elsheskin Matte Lipstick Shade Adora

December 22, 2018 41
[REVIEW] Elsheskin Matte Lipstick Shade Adora

Assalamu'alaikum. Hi beauties,

Brand lokal makin gencar untuk ngeluarin berbagai macam produk kosmetik untuk bibir seperti lipstick dengan embel-embel matte. Aku pun emang lebih suka dengan produk matte karena lebih nyaman di gunakan dan cukup tahan lama. Dan kali ini aku bakal bahas salah satu kosmetik dari brand lokal dengan harga terjangkau yaitu Elsheskin Matte Lipstick shade Adora. Aku sengaja pilih shade ini karena aku lagi senang dengan warna bold. 

PRODUCT INFO
Nama Produk: Elsheskin Matte Lipstick
Tersedia dalam 5 pilihan warna yaitu Adora, Autumn, Ava, Rosana, dan Hailey
Netto: 2.2 g
Harga: Rp. 49.000
BPOM No.: NA18171302039
Where to Buy: Website | Instagram
Made in Indonesia


PRODUCT CLAIM
Adora will brighten up your face, look classy, and glamour. That suits for all skintones. You can use everyday in any situations even formal or casual. Definitely ADORA make you look gorgeous.


PACKAGING
Kemasan box dengan nuansa hitam yang di setiapbsisi box nya terdapat keterangan produknya. Untuk lipsticknya juga sama-sama bernuansa hitam dan ada tulisan 'ELSHESKIN' dibagian tubenya. Ukurannya lebih ramping dibandingkan lipstick pada biasanya. Jadi ketika pemakaian, lipsticknya enggak usah diputar sampai terlalu panjang. Cukup keluarkan sedikit aja supaya produknya enggak gampang patah.


INGREDIENTS
Cyclomethicone, Octyldodecyl stearoyl stearate, Ethylhexyl palmitate, Titanium dioxide, Copernicia cerifera cera, Methyl methacrylate crosspolymer, Phenyl trimethicone, Octyldodecanol, Candelilla cera, Cera microcristallina, Ricinus communis seed oil, Ozokerite, Bis-diglyceryl polyacyladipate-2, VP/Hexadecene copolymer, Hydrogenated polyisobutene, Flavour, Phenoxyethanol, Paraffin, Isopropyl palmitate, Mineral oil, Phytosteryl/Octyldodecyl lauroyl glutamate, Tocopheryl a etate, BHT, Bisabolol, Butyl stearate, Ethylene/VA copolymer, Benzyl alcohol, Dehydroacetic acid.

FORMULA (TEXTURE & SCENT)
Teksturnya cukup creamy. Untuk aromanya sekilas ada aroma manis dan enggak menyengat sama sekali.

SWATCHES
Elsheskin Matte Lipstick shade Adora ini mempunya warna merah maroon jadi warnanya masih tergolong 'aman' menurutku. Enggak norak dan enggak ada nuansa neon sama sekali. Ini tergantung kesukaan masing-masing ya. Bagi aku, shade ini masih cocok digunakan untuk daily bahkan untuk acara formal sekalipun. Tinggal cara pemakaiannya aja yang divariasikan, bisa dengan metode ombre lips ataupun full lips.

Hand Swatch

Lip Swatch

RESULT
Hasilnya matte. Enggak bikin bibir kering justru malah moist banget rasanya. Berasa nyaman dan enggak kaku banget di bibir. Serasa enggak pakai apa-apa di bibir deh, seriusan. Untuk pigmentasinya, termasuk highly pigmentation. Coveragenya bagus jadi bakal nutup warna asli bibir. Cocok deh untuk kalian yang punya warna bibir gelap kayak aku.

Walaupun hasilnya matte tapi enggak transferproof sih. Eits, tenang aja!! Transfernya enggak ekstrim kok, masih bisa ditolerir. Untuk perihal longlastingnya, tergantung sikon ya. Kalau enggak dibawa makan minum, ya cukup longlasting kok. Kemarin aku coba pakai lipstick ini trus aku bawa makan burger ama roti. Lipsticknya masih stay di bibir dengan warna yang masih on. Tapi memang dibagian dalam bi irnya udah agak memudar warnanya.  Nah untuk menghapus lipsticknya, pakai micellar water juga udah cukup kok.


CONCLUSION
Harganya cukup terjangkau. Bisa dibeli secara online. Packaging elegan dan simple. Pilihan warnanya juga cukup beragam dari nude sampai bold. Coveragenya oke banget. Non transferproof.

Kalian juga bisa lho cobain Elsheskin Matte Lipstick berserta produk Elsheskin lainnya. Jangan lupa nih pas kalian order pakai kode voucher SQUADTAMI supaya dapat diskon 10% tanpa minimum pembelian. Wah, asik banget kan? Jangan dianggurin lho gaes diskon kayak gini hehe

Sekian dulu Beauty Talk bareng aku. Semoga bisa menjadi referensi bagi kalian yang lagi cari lipstick matte lokal dengan harga terjangkau. Sampai jumpa di review selanjutnya ya~

Bye :*



December 20, 2018

[REVIEW] Herborist Body Lotion Zaitun

December 20, 2018 33
[REVIEW] Herborist  Body Lotion Zaitun

Assalamu'alaikum. Hi beauties,

Perawatan badan sama pentingnya dengan perawatan wajah lho. Jadi jangan dicuekin kulitnya hanya karena terlalu fokus dengan perawatan wajah *bicara ke diri sendiri* hehe. Soalnya beneran nih, aku terlalu fokus cari produk yang cocok untuk wajah tapi perawatan untuk badan jadi 'sedikit' terlupakan. Jangan ditiru ya! Kali ini aku mau bahas mengenai salah satu pelembab kulit dari brand lokal, yaitu Herborist Body Lotion Zaitun. Udah ada yang pernah coba produk ini? Aku tertarik banget mau coba produk ini karena kulit aku kering dan kebetulan akhir-akhir ini aku lumayan sering berkegiatan di outdoor. Penasaran gimana kinerja body lotion ini di kulit aku? Yuk simak reviewnya!!~

PRODUCT INFO
Nama Produk: Herborist Body Lotion Zaitun
Netto: 145 ml
Harga: Rp. 17.000
BPOM No.: NA18170104211
Made in Indonesia


Herborist Body Lotion Zaitun adalah pelembab tubuh (tangan, kaki, dan badan) dengan kandungan Minyak Zaitun yang mrmbantu melembabkan, menutrisi dan menghaluskan kulit. Dengan menggunakan produk inj secara rutin, kulit mrnjadi terjaga elastisitasnya (kenyal), lembut, tetap lembab dan tampak lebih cerah.

PRODUCT CLAIM
Kandungan Minyak Zaitun membantu melembabkan dan menutrisi kulit. Diperkaya Vitamin E yang berfungsi sebagai antioksidan. Selain itu, kandungan UV Filter & whitening membantu melindungi kulit dari sinar matahari, dan membuat kulit tampak cerah. Dengan tekstur lotion yang lembut dan tidak lengket, sehingga mudah meresap di kulit.

PACKAGING
Packagingnya berbentuk botol berwarna hijau transparant dengan tutup berbentuk pump berwarna hitam. Di bagian pumpnya terdapat 2 macam "pengunci". Yang pertama, ada penahan/pengganjal dibagian bawahnya, jadi pumpnya enggak bakal kepencet kalau diletak didalam tas ketika bepergian (travelling). Kedua, knp pumpnya bisa diputar untuk ke kanan untuk mengunci pumpnya dan putar ke kiri untuk membuka pumpnya sehingga produk bisa di pump.


Aku suka dengan lotion yang menggunakan botol dengan tutup pump seperti ini. Karena lebih praktis dan lebih bisa mengontrol prodik yang mau dikeluarkan.

INGREDIENTS
Aqua, Glycerin, Glyceryl stearate, Mineral oil, Perfume, PEG-100 stearate, Stearic acid, Ethylhexyl methoxycinnamate, DMDM hydantoin, Carbomer, Potassium hydroxide, Methylparaben, Sodium polyacryloyldimethyl taurate, BHT, Propylparaben, Disodium EDTA, Hydrogenated polydecene, Titanium dioxide, Tocopheryl acetate, Olive (Olea europaea) oil, Sodium metabisulfite, Sodium lactate, Sodium gluconate, Glycyrrhiza glabra root extract, Citrus aurantium dulcis fruit extract, Trideceth-10, Cl 19140, Kojic acid, Sodium benzoate, Cl 42090.


FORMULA (TEXTURE & SCENT)
Teksturnya creamy dan terasa ringan. Lotionnya berwarna hijau soft (berasa hawa-hawa green tea liat warnanya hehe :p). Aromanya khas zaitun dan agak sedikit strong. Untungnya, setelah beberapa menit pemakaian lotion ini, aromanya jadi lebih kalem dan rileks banget pas nyium aromanya.


HOW TO USE

Gunakan produk secara rutin setelah mandi, sebelum tidur ataubsaat dibutuhkan terutama pada bagian kulit yang sangat kering seperti siku tangan dan tumit kaki.

RESULT
Aku suka sama tekstur lotionnya yang enggak terlalu thick. Gampang meresap dan enggak lengket sama sekali di kulit. Berasa ringan banget (lighweight). Untuk efek whiteningnya belum begitu keliatan hasilnya di aku. Sepertinya harus dipakai lebih rutin dalam jangka waktu lebih lama supaya hasilnya bisa keliatan. Wanginya cukup tahan lama.

CONCLUSION
Harganya murah banget. Tersedia di Indomaret dan supermarket terdekat lainnya. Bagi kalian yg punya kulit kering dan pengen punya kulit lembab sepanjang hari, wajib banget cobain body lotion dari Herborist. Tekstur lembut. Nyaman dan ringan di kulit. Tidak lengket sama sekali dan cepat meresap di kulit.


Nah gimana? Udah pada cobain belum nih body lotion zaitun dari Herborist? Wajib coba lho!! Ingat, jangan abaikan kulit kalian ya. Harus dirawat biar tetap lembab dan cerah. Pasti pada pengen kan punya kulit yang mulus, lembab dan cerah? Makanya, jangan skip perawatan badan dengan Herborist yah gaes~

Sekian dulu Beauty Talk bareng aku kali ini. Semoga bisa menjadi referensi kalian yang lagi cari body lotion murah. Jangan lupa mampir ke postingan lainnya dan sampai jumpa di postingan berikutnya ya.

Bye :*

SOSIAL MEDIA Herborist

[REVIEW] Ciracle Vitamin Source C-20 & Ciracle Pimple Solution Red Spot Pink Powder

December 20, 2018 40
[REVIEW] Ciracle Vitamin Source C-20 & Ciracle Pimple Solution Red Spot Pink Powder

Assalamu'alaikum. Welcome back to my review,

Punya kulit yang selalu berjerawat kadang bikin kesal ya. Udah diobatin dengan berbagai macam skincare atau obat khusus pun kadang enggak terlalu mempan. Kali ini aku dapat project dari Clozette Indonesia yang bakal bahas mengenai salah satu skincare asal Korea yang dikhususkan untuk kulit jerawat dan sensitif yaitu Ciracle Vitamin Source C-20 dan Ciracle Red Spot Pink Powder. Ciracle adalah Dermatologist skincare yang menawarkan skincare untuk yang memiliki berbagai masalah khususnya jerawat. Produk-produk Ciracle teruji secara klinis dengan tim dermatologist dan lab yang udah berpengalaman dalam dunia skincare selama puluhan tahun. Ciracle juga diakui oleh COTDE, salah satu pencetus penggunaan skincare berbasis Vitamin C di dunia.

CIRACLE VITAMIN SOURCE C-20
Netto: 30 ml
Harga: Rp. 391.000


Product Claim
Ciracle Vitamin C-20 adalah serum multifungsi untuk anti-aging, brightening, repairing dan rejuvenating. Enggak hanya mencerahkan kulit, vitamin essence yang terkandung di dalam serum ini mengembalikan elastisitas kulit, menghilangkan flek hitam atau bekas jerawat, memicu produksi kolagen dalam kulit, dan mengontrol pori-pori agar tidak muncul komedo. 


Packaging
Produknya dilengkapi dengan box berwarna putih yang disetiap sisinya terdapat berbagai keterangan produk menggunakan tulisan hangul (Korea). Untuk produknya sendiri berbentuk botol gelap dengan tutup hitam. Nah mereka juga menyediakan aplikator berbentuk pipet tees yang lebih memudahkan kita untuk mengambil produk dari dalam botolnya. 


Ingredients
Water, Ascorbic acid, Butylene glycol, Rosa davurica bud extract, Alcohol, Sodium lactate, Glucose, Carthamus tinctorius flower extract, Sodium hyaluronate, PEG-60 hydrogenated castor oil, Bis-PEG-18 methyl ether dimethyl silane, Sodium bicarbonate, Diethoxyethyl succinate, Camellia sinensis leaf extract, Beta-glucan, Xanthan gum, PEG-180, Gluconolactone, Ammonium acryloyldimethyltaurate/VP copolymer, Lecithine, Tocopheryl acetate, Caprylic/Capric triglyceride, Ubiquinone, Diisopropyl adipate, Glycerin, Citrus aurantium dulcis, Panthenol, Niacinamide, Zinc PCA, Phenoxyethanol, Methylparaben. (Sumber: CosDNA)

Formula (Texture & Scent)
Teksturnya cair dan berwarna kuning keemasan. Hati-hati ya kalau warnanya udah berubah menjadi cokelat karena itu menandakan kalau produknya udah teroksidasi yang membuat warnanya berubah. Untuk aromanya, sedikit ada aroma citrus.


How to Use
Pakai secara rutin setiap malam dan dalam 2-4 minggu bisa dirasakan perubahan di kulit. Khusus untuk pemilik kulit sensitif, kalian bisa meneteskannya di krim malam dan oleskan ke wajah.

Result
Awalnya agak deg-degan mau langsung templokin vitamin C ke wajah karena takut banget jadi breakout. Di bagian petunjuk penggunaan diberi tau kalau pemilik kulit sensitif lebih baik meneteskan vitamin C nya ke krim malam dulu. Karena aku enggak pakai krim malam, jadi aku teteskan aja ke essence yang biasa aku gunakan. Setelah itu baru deh aku oleskan ke keseluruhan wajah. Enggak berasa perih atau gatal sama di wajah.

Hari pertama pemakaian, ada beberapa bintik putih yang muncul di jidat tapi itu bisa hilang segera (efek sementara). Dibagian wajah lain enggak ada reaksi negatif terutama dibagian kulit yang berjerawat. Aku ngerasa kalau produk ini dapat mencerahkan kulit kusam karena wajah aku sedikit demi sedikit menjadi cerah, terbukti dengan adanya beberapa bekas jerawat yang makin memudar

💋💋💋

CIRACLE RED SPOT PINK POWDER
Netto: 16 ml
Harga: Rp. 316.000


Product Claim
Ciracle Red Spot Pink Powder adalah solusi untuk kalian yang ingin menghilangkan jerawat dalam semalam, meminimalisir iritasi dan bekas yang dapat ditimbulkan dari jerawat tersebut. Melalui tes lab yang teruji secara klinis, produk ini dibuat dengan kombinasi cairan BHA dan AHA yang berwarna kuning serta pink powder yang terbuat dari calamine, sulfur dan abu volkanik.


Packaging
Dilengkapi dengan box yang di setiap sisinya terdapat berbagai macam keterangan produk yang menggunakan tulisan hangul (Korea). Untuk produknya, berbentuk botol kaca transparan dengan tutup berwarna hitam. Botolnya tahan banting dan enggak gampang pecah. Soalnya aku pernah enggak sengaja nyenggol botolnya dalam keadaan belum ketutup rapat dan alhamdulillahnya botolnya masih aman.


Ingredients
Water, Alcohol, Calamine, Titanium dioxide, PEG-60 hydrogenated castor oil, Glycerin, Carthamus tinctorius flower extract, Sulfur, Salicylic acid, Glycolic acid, Triclosan, Menthyl lactate, Mentha haplocalix extract, Volcanic ash, Dipotassium glycyrrhizate, Allantoin, Phenoxyethanol, Fragrance. (Sumber: CosDNA)

Formula (Texture & Scent)
Produknya terdiri dari 2 macam tingkatan yaitu cairan kuning yang merupakan kombinasi AHA dan BHA. Kemudian endapannya berupa bubur berwarna pink (pink powder). Aromanya agak strong tapi enggak terlalu menyengat.

How to Use
Celupkan cotton bud kedalam botolnya dan oleskan langsung di titik-titik jerawat pada malam hari sebagai langkah terakhir skincare. Botolnya enggak boleh dikocok ya.

Result
Ada jerawat cukup gede di jidat aku, 3 jerawat dempet-dempetan. Ngilu banget sampai nyut-nyutan. Parahnya lagi udh berminggu-minggu enggak kunjung sembuh. Nah setelah aku totol pink powdernya ke bagian jerawatnya, besoknya jerawat perlahan mengering. Jerawatnya masih agak nyut-nyutan tapi udah mendingan dibandingkan sebelumnya. Hari kedua, jerawat mulai mengempes dan hari ketiga jerawatnya udah kempes dan enggak nyut-nyutan lagi.


Ketika lagi pakai produknya juga ada sensasi coolingnya dan enggak bikin perih sama sekali. Wah, bahagia banget aku tuh sama hasil pemakaian dari spot treatment dengan hasil cukup cepat ini. Sekarang tinggal rutinin pakai vitamin C nya Ciracle aja biar mengurangi bekas jerawat yang ditimbulkan. 


CONCLUSION
Harganya cukup pricey tapi mengingat hasil pemakaiannya yang cukup bagus, aku bakal nabung deh supaya bisa repurchased hehe. Bagi kalian yang punya kulit sensitif, khusus untuk pemakaian produk vitamin C nya jangan langsung dipakai ke wajah ya nelainkan dicampur dengan produk perawatan lainnya. Untuk Ciracle Red Spot Pink Powdernya efektif digunakan untuk mengeringkan dan menyembuhkan jerawat yang meradang hanya dalam 3 hari.

Sekian dulu Beauty Talk bareng aku. Semoga bisa menjadi referensi bagi kalian yang lagi cari produk untuk kulit sensitif dan berjerawat. Sampai jumpa di postingan selanjutnya ya~

Bye :*

SOSIAL MEDIA
Ciracle: Instagram || Website
Clozette Indonesia: Instagram || Website