[REVIEW] Avoskin Miraculous Sheet Mask: AHA-BHA-PHA Sheet Mask & Retinol Sheet Mask - Blog by Tami Oktari

November 28, 2020

[REVIEW] Avoskin Miraculous Sheet Mask: AHA-BHA-PHA Sheet Mask & Retinol Sheet Mask


Avoskin AHA-BHA-PHA Sheet Mask & Retinol Sheet Mask

Sesi 'Me Time' atau bersantai untuk menyenangkan diri sendiri sangat aku butuhkan di masa-masa sekarang karena ngerasa mumet dengan segala persiapan pernikahan. Salah satu cara 'Me Time' yang biasa aku lakukan di rumah adalah maskeran sambil rebahan, main hp ataupun baca buku. Nikmat bangetkan bisa ngelakuin hobi masing-masing sambil merawat kulit.


Dan masker yang menemani me timeku kali ini adalah produk terbarunya Avoskin yaitu Miraculous Sheet Mask dengan 2 varian yaitu AHA-BHA-PHA Sheet Mask dan Retinol Sheet Mask yang mengandung bahan aktif.

AHA-BHA-PHA SHEET MASK
Netto: 15 ml
BPOM No.: NA18200200223


Product Claim
Exfoliating serum dalam bentuk sheet mask yang bukan hanya mengangkat sel kulit mati, tapi juga efektif melembabkan kulit. Berfungsi optimal untuk membantu mencerahkan dan merawat tekstur kulit. Sheet mask dengan kandungan aktif AHA, BHA dan Niacinamide yang berfungsi optimal untuk mengangkat sel kulit mati tanpa membuat kulit terasa kering. Efektif untuk mencerahkan kulit, melembabkan, dan merawat tekstur kulit. Baik digunakan seminggu sekali untuk menyempurnakan perawatan kulitmu. 

Packaging
Kemasannya seperti sheet mask pada umumnya. Kemasan untuk varian AHA-BHA-PHA ini bernuansa putih-dark brown. Bagian belakang kemasan tertera informasi produk dengan cukup lengkap.


Ingredients
Water, Propylene glycol, Glycerin, Glycolic acid, Butylene glycol, Gluconolactone, Melaleuca alternifolia leaf extract, Hamamelis virginiana leaf extract, Niacinamide, Rubus idaeus fruit extract, Chamomilla recutita (Matricaria) flower extract, Citrus limon (Lemon) fruit extract, Salicylic acid, Aloe barbadensis leaf juice, Acer saccharum extract, Portulaca oleracea extract, Amylopectin, Dextrin, Xanthan gum, Tetrasodium edta, Sodium hydroxymethylglycinate, Polyglutamic acid

My Opinion
Perdana cobain exfoliating serum dalam bentuk sheet mask. Memiliki kandungan AHA-BHA-PHA, Niacinamide, Tea tree, Witch hazel, dan Aloe vera. Lembaran maskernya tipis banget jadi nyaris keliatan seperti enggak pakai masker. Karena mengandung exfoliating acid (AHA-BHA-PHA) jadi di awal pemakaian ada rasa cekit-cekit sampai beberapa menit setelah masker dilepas. Aturan pemakaian sekitar 10-20 menit dan aku hanya pakai selama 10 menit aja karena efek cekitnya berbaur dengan rasa gatal di beberapa bagian wajah. Tapi untungnya wajahku enggak memerah ataupun iritasi setelahnya.


Cairan maskernya cukup banyak, bisa dibalurkan ke area leher dan tangan. Kalau biasanya cairan masker itu agak kental, justru yang ini cair banget kayak air. Jadi cairan maskernya ini berupa serum, bukan essence. Cepat banget menyerap dan enggak ada rasa lengket ataupun greasy. Entah sugesti atau apa, aku ngerasa tekstur kulitku berasa lebih baik dan halus keesokan harinya. Tapi dari sisi mencerahkan kulit belum begitu keliatan hasilnya karena baru sekali pemakaian.

RETINOL SHEET MASK
Netto: 15 ml
BPOM No.: NA18200200222


Product Claim
Sheet mask dengan kandungan Retinol, Peptide, Vitamin E, Ekstrak Green Tea dan Raspberry. Masker ini memiliki manfaat untuk membantu menyamarkan garis halus, meningkatkan produksi kolagen secara alami, mencerahkan kulit, dan menjaga elastisitas kulit.

Packaging
Kemasannya mirip dengan varian yang sebelumnya aku bahas, bernuansa putih-coklat kopi. Hati-hati jangan sampai ketuker ya! Bagian belakangnya juga tertera informasi produk dengan cukup lengkap.


Ingredients
Water, Propylene glycol, Niacinamide, Polysorbate 20, Glycerin, Phenoxyethanol, Polyglyceryl-2 stearate, Glyceryl stearate, Stearyl alcohol, Polyglutamic acid, Camellia sinensis (Green tea) leaf extract, Caprylic/Capric triglyceride, Tocopheryl acetate, Tetrasodium edta, Ethylhexylglycerin, Methyl methacrylate crosspolymer, Xanthan gum, Retinol, Rubus idaeus (Raspberry) fruit extract, Sodium bisulfite, Hydrogenated lecithin, Punica granatum fruit extract, Cholesterol, Butylene glycol, BHT, Phaseolus radiatus seed extract, BHA, Citric acid, Potassium sorbate, Sodium benzoate, Palmitoyl hexapeptide-12, Avena sativa (Oat) meal extract

My Opinion
Sungguh inovasi ciamik mengemas Retinol dalam bentuk sheet mask. Lembaran maskernya super tipis. Cairan essence dari maskernya cukup kental dan berwarna agak kekuningan. Berbeda dengan varian AHA-BHA-PHA, varian Retinol ini enggak ada rasa cekit-cekit/pedih dan gatal, justru berasa adem padahal maskernya enggak kumasukin kulkas. Keesokan paginya wajah berasa lebih lembab dan kenyal. Enggak ada rasa greasy di wajah berminyakku.


Kedua masker ini enggak mengandung fragrance. Untuk penggunaan hanya bisa digunakan di malam hari maksimal 1 kali dalam seminggu karena mengandung exfoliating acid. Walaupun kedua sheet mask ini mengandung exfoliating acid tapi tetap ada sensasi melembabkan. Oya,  jangan lupa untuk gunakan sunscreen keesokan harinya.


Untuk saat ini sheet mask terbaru Avoskin udah tersedia secara eksklusif di Sociolla dengan harga Rp. 38.500. Selamat mencoba!

SOCIAL MEDIA AVOSKIN

WHERE TO BUY

3 comments:

  1. Wah oke banget nih buat yang baru mau coba pakai bahan aktif di skincare routinenya sebagai pengenalan :D

    ReplyDelete
  2. Oke fix mau mencoba ini mah... 😃🤗

    ReplyDelete
  3. Lumayan yah harganya. Tapi untuk penggunaan sekali dalam seminggu, aku rasa patut dicoba.

    ReplyDelete

Silahkan tinggalkan komentar, kritik atau saran mengenai konten ini. Dimohon untuk tidak meninggalkan link hidup di kolom komentar. Thank you~♡